BeritaJakarta UtaraSorotan

Hari Terakhir LBM Tingkat Kota, DMI Jakarta Utara dan Tim Juri Nilai Masjid Jami Al Huda Penjaringan.

Jakarta. Jurnalutara,com – Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Jakarta Utara dan Tim Juri,  mendatangi Lokasi terakhir Lomba Binaul Masajid (LBM) Tingkat Kota Jakarta Utara adalah Masjid Al Huda RW.01 Kelurahan Kamal Muara yang merupakan peserta perwakilan Kecamatan Penjaringan. Selasa (19/09/23).

Ketua DMI Kota Jakarta Utara Drs. Suwardi mengatakan Alhamdulillah hari ini hari yang ke enam yaitu hari terakhir LBM tingkat Kota Jakarta Utara, yaitu Masjid Jami Al Huda Kamal Muara yang merupakan perwakilan Kecamatan Penjaringan Penjaringan,

” Adapun kretaria penilaian dalam LBM adalah aspek Idarah, aspek Imarah, aspek Ri’ayah dan aspek Masjid Ramah Anak, ” 

Hasil dari penilaian Tim Juri nanti akan diplenokan dan yang terbaik akan di ikut sertakan dalam LBM tingkat Provinsi DKI Jakarta, tapi yang pasti semua peserta LBM pasti juara dan akan mendapatkan sertifikat yang akan diberikan di kantor Walikota Jakarta Utara, jelas Suwardi.

Ketua Cabang DMI Kecamatan Penjaringan Ustadz Karyudi didampingi oleh sekretaris Cabang DMI Kecamatan Penjaringan Ustadz Arsan Dadi, berharap semoga dengan adanya LBM ini Masjid Jami Al Huda semakin baik 
dan kegiatan lainnya, harap Ustadz Karyudi.

Dilanjutkan oleh Sekretaris DMI Cabang Kecamatan Penjaringan Ustadz Arsan Dadi, mengatakan kegiatan ini semoga menjadi contoh dan kedepan agar masjid Al Huda menjadi menata manajemen nya menjadi lebih baik, harap Arsan Dadi.

Sementara itu Ketua DKM Masjid Jami Al Huda Ustadz Abdul Somad mengucapkan terimakasih kepada DMI Penjaringan yang memberikan kepercayaan Masjid Al Huda menjadi Wakil Kecamatan Penjaringan dalam LBM ini.

” Walaupun sedikit kaget dan dengan persiapan yang mendadak kami tetap mempersiapkan diri sebagai perserta LBM, kegiatan ini juga sebagai masukan Masjid Jami Al Huda untuk menata lebih baik lagi aspek Idarah, Imarah dan Ri’ayah serta menjadikan masjid Ramah Anak,”

Dengan segala kerendahan hati DKM Masjid Al Huda meminta maaf kepada DMI Kota Jakarta Utara dan Tim atas sambutan yang sederhana ini, ujar Ustadz Abdul Somad.

Ditempat yang sama Bendahara DMI Kota Jakarta Utara Ir. Endi Sucahyadi mengatakan kegiatan Penilaian di Masjid Jami Al Huda Kecamatan Penjaringan ini merupakan kegiatan yang terakhir dalam LBM tingkat kota, setelah DMI Kota Jakarta Utara melakukan di 5 wilayah lainnya, 

” Nanti di tanggal 22 September 2023 kami akan melakukan Pleno untuk mencari yang terbaik untuk diikutsertakan dalam LBM tingkat Provinsi, ” 

Mudah-mudahan Masjid yang terbaik dari Jakarta Utara menjadi juara dalam LBM tingkat Provinsi, seperti tahun lalu dimana Masjid utusan DMI Kota Jakarta Utara selalu menjadi juara pertama, tutup Endi Sucahyadi.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua DMI Kota Jakarta Utara Drs. Suwardi, Sekretaris DMI Jakarta Utara Ustadz Junir Tanjung, Bendahara DMI Jakut Ir. Endi Sucahyadi, Ketua DMI Kecamatan Penjaringan Ustadz Karyudi, Sekretaris DMI Kecamatan Penjaringan Ustadz Arsan Dadi, Ketua Ranting DMI se Kecamatan Penjaringan.

Share and Enjoy !

Shares

Masuk

Daftar

Setel Ulang Kata Sandi

Silakan masukkan nama pengguna atau alamat email, anda akan menerima tautan untuk membuat kata sandi baru melalui email.