Ranting DMI Kelurahan Tanjung Priok Gelar Musran I, Sebagai Ajang Silaturahmi dan Konsolidasi Organisasi.
Jakarta. Jurnalutara.com – Dalam rangka Konsolidasi, evaluasi, dan peremajaan organisasi Serta berdasarkan anggaran Dasar dan rumah tangga Dewan Masjid Indonesia (DMI), Ranting DMI Kelurahan Tanjung Priok melaksakan Musyawarah Ranting (Musran) periode 2023-2028, di Lt. 3 Aula Kantor Kelurahan Tanjung Priok Kecamatan Tanjung Priok Jakarta Utara, Minggu (22/10).

Ketua Panitia Pelaksana Musran DMI Kelurahan Tanjung Priok Jalalludin SPd dalam laporannya mengatakan Alhamdulillah kita bisa bersilaturahmi dan bertatap muka dalam kegiatan Musran DMI Kelurahan Tanjung Priok , dimana kepanitian ini terbentuk tidak cukup lama hanya 22 hari yaitu tepat nya pada tgl 1 Oktober terbentuk, dan secara maraton kita melakukan koordinasi dengan DKM Masjid dan Musholla serta pihak pemerintah Kelurahan Hingga akhirnya terlaksana hari ini, tutur Jalalludin.
” Kami berterima kasih kepada Pihak Pemerintah Kelurahan yang telah memfasilitasi tempat dan lainnya, serta kami ucapkan juga terimakasih kepada para DKM Masjid dan Musholla yang telah memberikan infaq nya guna terlaksana Musran DMI Kelurahan Tanjung Priok ini, tidak lupa juga saya Ucapkan kepada seluruh Panitia Pelaksana yang telah membantu moril dan materil dalam kegiatan ini,”
Kami mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya apabila dalam penyambutan dan pelayanan kami yang kurang memuaskan, jelas Jalaluddin.

Ketua Cabang DMI Kecamatan Tanjung Priok Tri Supangadi ketika membuka pelaksanaan Musran I DMI Kelurahan Tanjung Priok memberikan apresiasi kepada Pimpinan Ranting Tanjung Priok yang saat ini melaksanakan Musran ke 5 di wilayah Pimpinan Cabang DMI Kecamatan Tanjung Priok, dimana kemarin telah dilaksanakan Musran untuk Kelurahan Sunter Jaya, Kelurahan Warakas, Kelurahan Papanggo , dan Musran DMI Ranting Sungai Bambu, ujar Tri Supangadi.
Ketua Pimpinan Daerah DMI Kota Jakarta Utara Drs. Suwardi ditempat yang sama mengatakan hari ini adalah kegiatan Musran yang ke Lima DMI diwilayah Kecamatan Tanjung Priok, kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian pembinaan Manajemen Masjid, konsolidasi, evaluasi dan peremajaan organisasi dalam kurun waktu 5 tahun sekali,
” perserta Musran adalah para DKM Masjid sedangkan DKM Musholla hanya sebagai peninjau sesuai dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga DMI,”
Ditambahkan Suwardi, pihak Pimpinan Daerah DMI Kota Jakarta telah mengupayakan kepesertaan BPJS bagi para DKM Masjid dan Musholla, Alhamdulillah disetujui 3 perserta setiap DKM yaitu Ketua, Sekretaris dan Bendahara dimana sampai Bulan Desember DKM tidak dipungut bayaran, sedangkan sebelumnya Imam, Marbot dan Guru ngaji telah diikutsertakan oleh DMI Provinsi DKI Jakarta, tambah Suwardi

Sementara itu Lurah Tanjung Priok, Teguh Subroto menyampaikan terima kasih hari bisa bersilaturahmi dengan para alim ulama dan para DKM Masjid dan Musholla se Kelurahan Tanjung Priok dalam kegiatan Musran I DMI Kelurahan Tanjung Priok, hingga kedepan kami berharap bisa sejalan dengan program pemerintah untuk memberikan pelayanan, meningkatkan kesejahteraan kepada warga masyarakat , terutama Kesejahteraan mental dan spiritual,”
Dalam kegiatan Musran I DMI Kelurahan Tanjung Priok selain merupakan ajang silaturahmi para alim ulama, DKM Masjid dan Musholla dengan pihak pemerintah Kelurahan, juga pihak pemerintah Kelurahan merasa terbantu , karena DMI yang merupakan sebagai tempat pembinaan umat dan masjid, juga dapat membantu pemerintah dalam rangka terkait dalam membangun peradaban umat dengan syariat Islam, jelas Teguh Subroto
” Saya berharap ditahun politik ini DMI mempunyai peran dalam membuat masyarakat menjadi ayem, tentrem, adem dan kondusif , karena kita bersilaturahmi dengan para alim ulama yang mempunyai keimanan dan mempunyai ilmu pengetahuan yang sangat luas semoga bisa memberikan pemahaman yang baik kepada warga masyarakat, ” pilihan boleh berbeda tapi tetap bersatu karena kita keluarga besar Tanjung Priok, kita satu umat Islam dan kita satu warga masyarakat yang cinta NKRI,” harap Teguh Subroto

Sedangkan Ketua Ranting DMI Kelurahan Tanjung Priok Ustadz Hasan Basri mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin 5 tahun sekali dan harus dilaksanakan oleh setiap Ranting untuk memenuhi kewajiban dari Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga DMI,
” saya sangat berterima kasih kepada seluruh DKM Masjid dan Musholla Kelurahan Tanjung Priok yang telah memberikan kepercayaan kepada saya untuk kembali menjadi ketua Ranting DMI Kelurahan Tanjung Priok, masih banyak kegiatan yang belum kami lakukan dengan maksimal, semoga kedepan kita dapat saling bersinergi untuk sama-sama melaksanakan program DMI, termasuk dalam pendampingan kepada DKM Masjid dan Musholla dalam pembuatan laporan pertanggungjawaban dan BOTI, dana Imam dan Marbot serta guru ngaji, ” tutur Hasan Basri
Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu terlaksananya kegiatan Musran dan kepada panitia pelaksana saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya, juga saya Ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kelurahan yang telah memfasilitasi tempat dan lainnya , tutup Hasan Basri.