BeritaKepolisianKepulauan Seribu

Bhabinkamtibmas Pulau Lancang Sholat Tarawih Bersama Warga di Mushollah Nurul Ikhlas

Shares

Kepulauan Seribu. Jurnalutara.com – Dalam rangka mempererat silaturahmi dengan masyarakat serta menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Pulau Lancang, Polres Kepulauan Seribu, Brigadir Tulus Hidayat melaksanakan kegiatan Sholat Tarawih bersama warga di Mushollah Nurul Ikhlas, Minggu (09/03/2025).

Kehadiran Brigadir Tulus Hidayat dalam kegiatan ibadah ini mendapat sambutan positif dari warga setempat. Selain menjalankan ibadah, ia juga melakukan sambang kepada tokoh agama dan masyarakat guna memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Pulau Lancang.

Dalam kesempatan tersebut, Brigadir Tulus Hidayat menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada jamaah agar senantiasa menjaga kerukunan, saling menghormati, dan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan di lingkungan sekitar. “Mari kita bersama-sama menjaga ketertiban dan keamanan di Pulau Lancang agar tetap kondusif, terutama selama bulan suci Ramadhan,” ujarnya.

Ia juga mengajak masyarakat untuk aktif melaporkan segala bentuk gangguan kamtibmas kepada pihak kepolisian. Menurutnya, peran serta warga sangat penting dalam menciptakan suasana yang harmonis dan aman bagi seluruh masyarakat.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa Polisi Baik dan Humanis terus hadir di tengah masyarakat, tidak hanya sebagai penjaga keamanan tetapi juga sebagai mitra dalam membangun lingkungan yang damai dan sejahtera.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Shares

Masuk

Daftar

Setel Ulang Kata Sandi

Silakan masukkan nama pengguna atau alamat email, anda akan menerima tautan untuk membuat kata sandi baru melalui email.