Ketua Dewan Kota Jakut Berikan Apresiasi Kepada Ormas Di Jakarta Utara Dalam Menjaga Pemilu 2024 Tenang dan Damai .
Jakarta. Jurnalutara.com – Suku Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Suban Kesbangpol) Jakarta Utara menggelar Dialog publik terkait Peningkat Peran Ormas dalam Pembangunan Kota Jakarta yang di selenggarakan Di Aula Kesbangpol Lantai 8 Kantor Walikota Jakarta Utara, Rabu (20/03).
Salah satu Narasumber Dialog publik M. Sidik Dahlan Ketua Dewan Kota Jakarta Utara Menyampaikan Apresiasi setinggi-tingginya kepada Pimpinan Ormas dan Anggotanya yang telah mengawal dan berperan aktif dalam menciptakan Pemilu 2024 di jakarta Utara Aman Tertib dan terkendali, ucapkan Sidik Dahlan
” Kita semakin Dewasa menghargai perbedaan pilihan Politik , Ke depan mari kita bersama-sama dengan Pemerintah Kota Jakut bergandeng Tangan untuk menjaga dan membangun Jakarta utara menjadi lebih baik lagi,”
Untuk itu ditambahkan Sidik Dahlan Ia meminta kepada Ketua Ormas dan anggota di Jakarta Utara untuk bisa Bersinergi dengan seluruh unsur pemangku Kepentingan di Jakarta Utara untuk sama-sama menjaga dan membangun Jakarta Utara, sehingga menjadikan Jakarta Utara aman, nyaman dan indah serta kondusif, tambah Sidik Dahlan
Selain Sidik Dahlan sebagai Narasumber Dialog publik terkait Peningkat Peran Ormas dalam Pembangunan Kota Jakarta, ada juga Pemateri lain yaitu Sugiyanto (pengamat politik) dan Gatot dari BIN dipandu oleh M. Ilham.