ArtikelLiputan UtamaRamadhan KarimUmum

Hikmah Puasa Ramadhan (Tadabbur QS. Al-Baqarah ayat 183) Bag. 1

Shares

Jakarta, Jurnalutara.com – Mari mengisi Ramadhan dengan menyelami dan mengambil pelajaran berharga dari ayat ayat puasa di surat Al Baqarah, dari ayat 183 sampai ayat 187. Pada tulisan ini, fokus pada pelajaran berharga di ayat 183.

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ. 

“Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.” (QS. Al-Baqarah : 183)

Perhatikan seruan, Yaa ayyuhalladziina aamanuu (wahai orang orang yang beriman). Didalam Al Qur’an terdapat 89 ayat yang diawali dengan seruan seperti ini. Jika “Anda” berkesempatan, buka dan lihatlah ayat ayat tersebut. Niscaya anda dapati setelah seruan Yaa ayyuhalladziina aamanuu akan diikuti setelannya perintah atau larangan. Hal ini menjadi isyarat penting dari Allah bahwa hanya orang yang beriman yang selalu terpanggil dan tergerak hatinya untuk bersegera melaksanakan perintah Allah dan bersabar meninggalkan larangan Allah. 

Mengapa dengan seruan tersebut, hati orang yang beriman terpanggil dan tergerak untuk melakukan ketaatan dan meninggalkan larangan?!

Karena Iman adalah energi ruhiyah yang disemayamkan ke dalam hati orang-orang yang beriman. Buka dan bacalah surat al Hujurat ayat ke-7,

… وَلَٰكِنَّ ٱللَّهَ حَبَّبَ إِلَيۡكُمُ ٱلۡإِيمَٰنَ وَزَيَّنَهُۥ فِي قُلُوبِكُمۡ وَكَرَّهَ إِلَيۡكُمُ ٱلۡكُفۡرَ وَٱلۡفُسُوقَ وَٱلۡعِصۡيَانَۚ أُوْلَٰٓئِكَ هُمُ ٱلرَّٰشِدُونَ

Tetapi Allah menjadikan kamu cinta kepada keimanan dan menjadikan (iman) itu indah dalam hatimu serta menjadikan kamu benci kepada kekafiran, kefasikan, dan kedurhakaan. (Surat Al-Hujurat, Ayat 7)

Semakin banyak “Energi iman” semakin kuatlah respon seseorang melaksanakan perintah dan meninggalkan larangan. Jika energi ini melemah, menjadi lemahlah respon seseorang terhadap perintah, dan menjadi beratlah dia meninggalkan larangan. Dari sisi inilah, kita seharusnya sadar bahwa kewajiban terbesar di dunia ini adalah menjaga, menambah dan menguatkan keimanan.

Inilah diantara sejumlah alasan mengapa kami mengajak anda untuk selalu mentadabburi ayat ayat Allah. Sebab mentadabburi ayat ayat Allah dapat menambah dan meningkatkan keimanan. Allah berfirman,

إِنَّمَا ٱلۡمُؤۡمِنُونَ ٱلَّذِينَ إِذَا ذُكِرَ ٱللَّهُ وَجِلَتۡ قُلُوبُهُمۡ وَإِذَا تُلِيَتۡ عَلَيۡهِمۡ ءَايَٰتُهُۥ زَادَتۡهُمۡ إِيمَٰنٗا وَعَلَىٰ رَبِّهِمۡ يَتَوَكَّلُونَ

Sesungguhnya orang-orang yang beriman adalah mereka yang apabila disebut nama Allah gemetar hatinya, dan apabila dibacakan ayat-ayat-Nya kepada mereka, bertambah (kuat) imannya dan hanya kepada Tuhan mereka bertawakal. (Surat Al-Anfal, Ayat 2)

Bersyukurlah kepada Allah jika “Anda” termasuk pemilik hati yang  terpanggil dengan seruan tersebut. Sebab Allah yang Maha Tahu tentang hati-hati manusia, telah memeriksa dan memilih diantara “Kita” (manusia), siapa yang hatinya layak diterangi cahaya iman dan siapa yang tidak. 

Bagi yang mendapatkan nikmat iman di hatinya, meskipun dengan segala kondisi buruk yang menimpanya, dia tetaplah bergembira dan bersuka cita, sebab Allah menjamin kemuliaan dan derajat yang tinggi,

وَلَا تَهِنُواْ وَلَا تَحۡزَنُواْ وَأَنتُمُ ٱلۡأَعۡلَوۡنَ إِن كُنتُم مُّؤۡمِنِينَ

Dan janganlah kamu (merasa) lemah, dan jangan (pula) bersedih hati, sebab kamu paling tinggi (derajatnya), jika kamu orang beriman. (Surat Ali ‘Imran, Ayat 139)*** A.Haikal

Oleh : Dr. Samsul Basri, S.Si, MEI.

Ulama Muda & Dosen Universitas Ibn Khaldun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Shares

Masuk

Daftar

Setel Ulang Kata Sandi

Silakan masukkan nama pengguna atau alamat email, anda akan menerima tautan untuk membuat kata sandi baru melalui email.